Arsip Kategori: Food and Beverages

Tempat Makan Sate Taichan Enak Di Serpong, BSD, Alam Sutera, dan Sekitarnya

Serpongku.com – Info Serpong – Sate Taichan di Serpong, BSD, Alam Sutera – Tidak kalah dengan Jakarta, tempat makan sate taichan enak juga dapat ditemukan di Serpong, Tempat makan sate taichan enak di Serpong mudah dijumpai ketika malam hari, mulai dari kedai gerobak pinggir jalan hingga restoran.

Berikut beberapa tempat makan sate taichan enak di Serpong, BSD, Alam Sutera, dan Sekitarnya yang menjadi favorit warga warga Tangerang.

Tempat Makan Sate Taichan Enak Di Serpong

Sate Taichan Goreng

Sate Taichan Goreng

Tempat makan sate taichan enak di Serpong berikutnya adalah Sate Taichan ‘Goreng’ yang beralamat di Ruko Paramount Fifth Avenue, Blok A No. 23 Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang.

Untuk kalian yang berada di kawasan Gading Serpong, wajib banget ni untuk mampir ke tempat hits yang satu ini, kalian akan mendapatkan sate taichan enak dengan daging yang lembut nan gurih dan juga tersedia beberapa varian sate, seperti sate kikil, sate sayap ayam, sate taichan mozarella di Sate Taichan ‘Goreng’ Gading Serpong.

Sate Taichan Bro Jer

Sate Taichan Bro Jer

Tempat makan sate taichan enak di Serpong kita mulai dari Sate Taichan Bro Jer yang berada di Perumahan Anggrek Loka, Blok AF No. 52, Sektor 2.2, Phopo Kuliner Jl. Anggrek Hitam, BSD, Serpong, Tangerang Selatan.

Lokasinya berada dalam satu area bersama Phopho Cafe & Resto, walaupun tempatnya terlihat sederhana tapi tidak membuat Sate Taichar Bro Jer sepi pembeli.

Setiap hari tempat ini menjadi salah satu yang selalu ramai dengan pembeli. Dalam segi rasa sudah tidak diragukan, tekstur daging yang terbilang gemuk dan dicampur dengan kulit sangat mantap dimakan dengan sambal yang pedasnya dasyat.

Warung Overtaste

Warung Overtaste

Tempat makan sate taican berikutnya ada Warung Overtaste yang ada di Ruko Boulevard Paramount, Blok AA3 Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang.

Jika kalian sedang berada di kawasan Gading Serpong, coba untuk mampir ke Warung Overtaste. Penyajian Sate taichan ditempat ini terbilang salah satu yang tercepat, namun kualitas rasa yang disajikan tetap enak loh.

Sate Taichan Plus Plus

Sate Taichan Plus Plus

Tempat makan sate taican enak selanjutnya ada Sate Taichan Plus Plus yang bertempat di Kafe Tenda Pasar Modern Paramount Serpong Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong, Serpong, Tangerang.

Tempat yang satu ini tidak kalah menariknya nih, meskipun hanya tendaan Sate Taichan Plus Plus cukup ramai dikunjungi pembeli pada malam hari. Kalian akan terpuaskan menikmati daging yang gemuk dan sambal yang pedasnya nikmat.

Sate Taichan Plus Plus juga menawarkan varian sate taichan telur gulung, Wah! dipastikan ketagihan begitu mencoba daging ayam yang dibalut dengan telur ini. Cobain deh.

Sate Taichan Kusbar

Tempat makan sate taichan enak di Serpong berikutnya ada Sate Taichan Kusbar yang berada di Pasar Modern BSD, Kafe Tenda Jl. Letnan Sutopo, BSD, Serpong, Tangerang Selatan.

BSD memang sudah dikenal sebagai lokasi nongkrong anak muda kekinian, di BSD terdapat salah satu tempat makan taichan enak, yaitu Sate Taichan Kusbar. Service yang terdapat ditempat ini juga baik ketika menjelaskan menu-menu yang mereka jual disini, jadi jangan takut untuk bertanya ya guys.

Terdapat berbagai variasi lain di tempat ini, tidak hanya daging dan kulit terdapat juga tahu, tempe dan usus. Untuk daging sate taichan yang disajikan cukup tebal dan sambal nya juga cocok untuk pecinta pedas. Enak!

Warung Wakaka

Warung Wakaka

Berikut nya dari Tempat makan sate taichan enak di Serpong, Warung Wakaka berlokasi di Ruko 1B, Blok BA4 No. 1 Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Tempat makan taican enak ini berada di kafe dengan desain kekinian, dan sering kali kita harus rela mengatri untuk makan ditempat ini,

Potongan daging ayam yang tebal, dengan rasa asin dan gurih yang meresap disetiap potongan dagingnya membuat kalian tidak menyesal telah mengantri ditempat Warung Wakaka.

Otentik Kitchen

Otentik Kitchen

Selanjutnya dari Tempat makan sate taican enak di Serpong adalah Otentik Kitchen yang bertempat di Ruko Gadget, Blok A No. 70 Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong, Serpong, Tangerang.

Gading Serpong merupakan salah satu kawasan juara untuk para pecinta kuliner, Tempat makan sate taichan enak yang ini juga ga kalah dengan yang lainnya loh.

Sate taichan yang disajikan disini adalah semuanya daging tebal dan tidak ada campuran lemak, sambal taichan Otentik Kitchen juga pedas banget dengan tekstur sedikit kental, siap-siap untuk meneteskan air mata. Harga taichan yang ditawarkan juga sangat ramah di kantong.

RPP (Ropang Plus Plus)

RPP (Ropang Plus Plus)

Tempat makan sate taichan enak di Serpong lainnya adalah RPP yang dapat dijumpai di Ruko Gadget, Blok A No. 60 Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong, Serpong, Tangerang.

Tempat makan sate taichan enak di Gading Serpong ini bisa jadi pilihan tepat, menawarkan tekstur daging lembut nan gemuk bercampur dengan cabe yang pedasnya nendang banget guys, untuk kalian pecinta pedas wajib banget cobain sate taichan disini. Tertarik mencoba ?

Semoga rekomendasi sate taichan enak di Serpong, BSD, Alam Sutera, dan Sekitarnya yang dapat menjadi tujuan kuliner kalian keluarga, kerabat ataupun teman. Untuk kalian yang berada di Serpong, BSD, Alam Sutera, dan Sekitarnya. Serpongku.com hadir sebagai media informasi yang lengkap.

Daftar Tempat Makan Enak di Bintaro Dengan Harga Terjangkau

Serpongku.com – Info Serpong – Tempat Makan Enak di Bintaro yang Harganya Terjangkau Banget – Kawasan Bintaro saat ini cukup penuh dengan pemukiman dan perkantoran. Kendati demikian, keadaan di Bintaro tidak sepadat di Jakarta, membuatnya relatif aman untuk menjadi hunian yang nyaman. Di samping kepadatannya yang moderat, Bintaro pun mempunyai serangkaian fasilitas seperti pusat perbelanjaan, sekolah, dan kampus.

Tak bisa dipungkiri, keramaian di area Bintaro menjadi lahan basah untuk semua pebisnis kuliner. Hal ini pasti menguntungkan kita semua pencinta makanan enak untuk mengembara setiap sudutnya demi mendapat makanan enak.

Ada sejumlah area yang memang menjadi destinasi utama semua pencinta kuliner, salah satunya ialah sektor sembilan, atau yang biasa anda sebut sebagai sekbil. Namun, skema kuliner di Bintaro lebih dari sekadar sekbil! Ada banyak restoran yang tersebar di segala penjuru Bintaro yang patut untuk anda nikmati.

Di mana saja lokasinya? Mari kita kupas satu per satu.

Tempat Makan Enak di Bintaro yang Rekomen Banget

Putera Lombok

Putera Lombok

Tempat Makan Enak di Bintaro yang pertama ada Putera Lombok, Putera Lombok merupakan restoran surga untuk anda pencinta makanan pedas. Rasa pedas ayam taliwang di Putera Lombok Bintaro belum ada yang mengungguli sejauh ini. Mereka menyediakan nasi putih atau nasi merah panas, cocok dimakan dengan pedasnya sambal ayam taliwang.

Yang wajib dimakan di Putera Lombok selain ayam taliwangnya yaitu perkedel jagung. Mungkin sejumlah orang lebih akrab memanggilnya bakwan jagung. Adonan perkedel jagung ini sangat pas tanpa rasa gurih yang berlebihan, membuatmu tidak cukup makan satu atau dua saja!

Alamat: Putera Lombok, Ruko Kebayoran Arcade, Jl. Rasuna Said, Bintaro Sektor 7, Pondok Aren, Tangerang
Jam Operasional: Senin – Minggu (10:30 – 21:30)

Warung Betawi Ibu Barkum

Warung Betawi Ibu Barkum

Tempat Makan Enak di Bintaro selanjutnya ada Warung Betawi Ibu Barkum. Mungkin tidak sedikit dari kalian yang sudah pernah makan di sini sebab Warung Betawi Ibu Barkum memang sangat populer. Konon, langganannya ialah para selebritas dan pejabat.

Warung simpel yang telah beroperasi selama belasan tahun ini familiar dengan olahan kepala kakapnya. Ada juga menu lain, seperti soto ayam dan soto betawi. Banyak pelanggan yang kembali ke sini karena rasa yang dirasakan autentik khas Betawi.

Alamat: Warung Betawi Ibu Barkum, Jalan Haji Cari, Pondok Kacang Barat, Pondok Aren, Pd. Kacang Bar., Tangerang Selatan, Kota Tangerang Selatan.
Jam Operasional: Senin – Minggu (10:00- 20:00)

Dapoe Indatu

Dapoe Indatu

Tempat Makan Enak di Bintaro lainnya ada Dapoe Indatu. Dapoe Indatu ialah sebuah restoran khas Aceh yang menawarkan sekian banyak makanan khas negeri Serambi Makkah.

Yang menjadi favorit disini adalah nasi gurihnya. Dengan porsi yang tidak telalu besar, makan malam dengan menu nasi gurih tidak memunculkan rasa bersalah. Nasi gurih yang terdapat di Dapoe Indatu didampingi dengan sekian banyak macam lauk, seperti rendang, ayam goreng, dan ayam tangkap. Tinggal pilih sesukamu.

Restoran dengan konsep terbuka ini seringkali ramai, baik hari kerja maupun akhir pekan. Banyak tamu yang memesan kopi khas Aceh yang telah terkenal karena rasanya yang nikmat.

Dapoe Indatu, Gerbang Pondok Jaya, Sektor 3A, Jl. Bintaro Utama 3A, Pd. Karya, Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan.

Jam Operasional:
Senin – Jumat: 10:00 – 00:00
Sabtu: 10:00 – 02:00
Minggu: 10.00 – 00.00

Big Resto

Big Resto

Tempat Makan Enak di Bintaro berikutnya ada Big Resto. Big Resto menawarkan sekian banyak variasi menu, sebagian besar khas Tionghoa. Ada bubur, siomay ayam, bakpao ayam, dan mi ayam. Menu kesayangan para pengunjung di Big Resto adalah siomay ayam dan bakpao jumbo berukuran sangat besar!

Big Resto, alan Puter X No.5, Jurang Mangu Barat, Pondok Aren, Jurang Mangu Barat, Pd. Aren, Kota Tangerang Selatan.

Ayam Goreng Karawaci

Ayam Goreng Karawaci

Tempat Makan Enak di Bintaro selanjutnya ada Ayam Goreng Karawaci. Ini adalah restoran favorit banyak orang untuk santap siang. Selain terdapat di aplikasi pesan antar makanan, mereka pun masih memiliki fasilitas pesan antar yang dikelola sendiri. Jika datang langsung, anda tetap dapat makan dengan nyaman karena tempatnya yang besar dan terdiri dari dua lantai.

Kebanyakan pengunjung disini memesan paket nasi, ayam goreng, dan sayur asam untuk santap siang lengkap, murah, dan enak. Ayam Goreng Karawaci Bintaro mengemas pesanan take away dalam boks, sehingga makanannya tetap utuh terjaga saat sampai di tempat antar.

Alamat: Ayam Goreng Karawaci, Ruko Multiguna, Jl. Bintaro Utama, Sektor 3A, Pondok Aren, Tangerang
Jam Operasional: Senin – Minggu (10:00 – 21:30)

Sop Djanda & Sate Maranggi Ma’Idah

sop djanda

Melipir sedikit dari Bintaro, Tempat Makan Enak di Bintaro ada satu kedai soto yang tersohor ke segala penjuru kota. Sop Djanda & Sate Maranggi Ma’Idah menawarkan menu lengkap, mulai dari ayam, sapi, sampai kambing.

Sedikit saran, usahakanlah untuk memesan nasi hangat, sop kambing, dan sate marangginya sekaligus. Tambahkan melinjo sebagai makanan pendamping. Jangan kaget jika ke depannya kalian tertarik untuk kembali lagi ke sini ya!

Alamat: Sop Djanda & Sate Maranggi Ma’Idah, Jl. Raya Rawa Buntu No.21, Rw. Buntu, Serpong, Kota Tangerang Selatan.
Jam Operasional: Senin – Kamis (11:00 – 21:00), Jumat (13:00 – 21:00), Sabtu – Minggu (11:00 – 21:00), Khusus Awal & Akhir Bulan Senin Tutup

Demikian Daftar Tempat Makan Enak di Bintaro Dengan Harga Terjangkau, semoga dapat menambah referensi kawan Serpong dalam berwisata kuliner di kawasan Bintaro yah.

Kuliner khas Kalimantan Ini Dapat Dijumpai Di Festival Kuliner Serpong

Serpongku.com – Info Serpong dan Sekitarnya – Festival kuliner tahunan Summarecon Mal Serpong yaitu FKS 2018 telah dibuka hari ini. Pada tahun-tahun sebelumnya Festival Kuliner Serpong mengajak para pengunjung untuk berwisata kuliner ke Bali, Sumatera Barat, Jawa, Sulawesi, Sumatera Utara, Jawa Timur, hingga Jawa Barat, tahun ini, Festival Kuliner Serpong 2018 mengangkat tema “Pesona Bumi Borneo”.

Tidak hanya menghadirkan kekayaan budaya yang dimiliki oleh Kalimantan saja, tetapi juga menghadirkan berbagai menu autentik khas Kalimantan diantaranya ada Bubur Ikan Aweng, Sate Kuah Pontianak, Bubur Pedas Sambas, Rujak Idola Singkawang, Soto Banjar, hingga Sate Tulang Borneo.

Terdengar tidak familiar ? tenang saja, Serpongku.com sudah menyiapkan ulasan singkat untuk kalian, Yuk kenal lebih jauh dengan kuliner Kalimantan dibawah ini!

Sate Kuah Pontianak

Sate Kuah Pontianak

Sate kuah ? Ya kalian tidak salah mendengar loh. Sate khas Pontianak ini menggunakan tambahan kuah gulai sebagai saus pelengkapnya. Kuah kaldu tersebut terbuat dari beragam rempah rempah seperti ketumbar, merica, kunyit, kapulaga, pekak, jintan, dan bunga lawang. Untuk dagingnya biasanya menggunakan daging sapi atau kambing yang telah dibumbui sebelumnya agar menyerap dengan sempurna.

Bubur Pedas Sambas

Bubur Pedas Sambas

Jika sekilas mendengar dari namanya, kalian akan membayangkan jika sajian bubur pedas sambas bisa membakar lidah kalian dengan cabai melimpah. Namun pada kenyataannya cita rasa pedas di bubur ini berasal dari lada bumbu beras yang telah disangrai.

Bumbu pada bubur pedas ini terbuat dari beras yang disangrai dengan lada hitam dan kelapa parut, kemudian dicampur dengan berbagai sayuran yang terdiri dari sayur kangkung, wortel, sawi kol, kecambah, hingga daun pakis. Penyajiannya sendiri pada umumnya dilengkapi dengan ikan teri, bawang, dan kacang tanah goreng yang membuat lidah bergoyang.

Rujak Singkawang

Rujak Singkawang

Makanan yang satu ini merupakan primadona dari masyarakat Singkawang. Yang membuat istimewa dalam sajian rujak legendaris Singkawang terletak pada saus rujak yang dicampur dengan ebi serta kacang tanah nan melimpah. Lebih lezat lagi, dengan ditambahkan nya taburan emping.

Rujak Singkawang sendiri terdiri dari beberapa variasi, mulai dari rujak mangga, rujak buah, hingga rujak pecel.

Soto Banjar

Soto Banjar

Hidangan Kalimantan Selatan yang satu ini juga hadir di FKS 2018. Uniknya, soto ini cukup berbeda dengan yang lainnya, kuah pada soto Banjar disajikan menggunakan campuran susu murni dan dikombinasikan dengan aneka rempah, membuat rasanya menjadi semakin gurih dan lezat.

Dalam satu porsi Soto Banjar berisikan ayam kampung, telur bebek, bihun, lontong dan wortel. Berbagai menu pendamping seperti sate ayam, emping, kerupuk juga dapat dijadikan pilihan untuk menemani saat menyantap Soto Banjar.

Sate Tulang Borneo

Sate Tulang Borneo

Mungkin masih banyak yang belum mengetahui kuliner sate khas Banjar yang satu ini. Sate Tulang itu terdiri dari bagian dada dan sayap yang telah dipotong-potong, lalu dimasak bersama dengan tulangnya. Sate tersebut kemudian dilumuri dengan bumbu merah yang cukup pedas.

Tulang pada sajian sate ini justru memberikan kenikmatan tersendiri, saat kalian menghisap bumbu merah yang menempel pada tulang tersebut menghasilkan rasa pedas yang bikin merem merek.

Bubur Ikan

Bubur Ikan

Hidangan bubur ini berasal dari Pontianak, hidangan bubur ikan ini merupakan campuran dari bubur nasi, sayuran segar, potongan daging ikan, dan telur. Kombinasi lembutnya daging ikan dan kaldu yang gurih menjadikannya perpaduan yang sangat cocok untuk disantap saat sore ataupun malam hari.

Dari Kuliner khas Kalimantan Ini Dapat Dijumpai Di Festival Kuliner Serpong diatas, mana yang ingin kalian coba saat berada di FKS 2018?

Cara Diet yang Aman untuk Turunkan Berat Badan, Tanpa Bahayakan Kesehatan

Pada dasarnya, kelebihan berat badan terjadi akibat terlalu banyak kalori yang masuk ke dalam tubuh. Sementara kalori yang dikeluarkan tidak sebanding dengan yang masuk, sehingga kalori tersebut menumpuk dan berubah menjadi lemak.

cara diet sehat

Pada akhirnya lemaklah yang membuat perut Anda buncit dan ukuran paha serta lengan bertambah besar. Pada dasarnya, kelebihan berat badan terjadi akibat terlalu banyak kalori yang masuk ke dalam tubuh. Sementara kalori yang dikeluarkan tidak sebanding dengan yang masuk, sehingga kalori tersebut menumpuk dan berubah menjadi lemak. Pada akhirnya lemaklah yang membuat perut Anda buncit dan ukuran paha serta lengan bertambah besar.

Meski Anda sangat ingin mendapatkan berat badan yang ideal, sebaiknya Anda pilih-pilih diet yang tidak membahayakan kesehatan. Tidak sulit kok untuk menerapkan diet sehat alami, sebab pada dasarnya semua orang – mau yang kelebihan berat badan atau tidak – harus melakukan diet ini agar terhindar dari berbagai penyakit kronis di kemudian. Lalu, bagaimana cara diet sehat alami?

1. Pilih makanan yang tepat, jangan melewatkan waktu makan

Cara diet sehat alami yang pertama adalah dengan memilih makanan yang Anda konsumsi sehari-hari. Ya, pemilihan asupan makanan yang tepat memegang peran penting untuk kesuksesan program diet Anda.

Cara diet sehat ini dapat Anda lakukan dengan menghindari makanan yang berlemak serta mengandung gula tinggi. Makanan dengan gula tinggi memiliki nilai kalori yang tinggi pula sehingga buruk bagi tubuh. Selain itu, hindari pula makanan kemasan serta gorengan karena makanan seperti itu hanya akan menggagalkan diet sehat Anda saja.

Sebaliknya, kalau Anda mau menjalani diet sehat alami, perbanyak konsumsi buah dan sayur. Tetapi, bukan berarti Anda menghindari makan nasi atau makan lauk-pauk ya. Semua makanan itu tetap kok diperlukan bagi tubuh, namun Anda harus mengatur porsinya dengan baik.

2. Atur porsinya sesuai dengan kebutuhan

Setelah memilih makanan yang tepat, maka cara diet sehat selanjutnya adalah mengatur porsi makanan tersebut. Anda harus makan sesuai dengan kebutuhan kalori per hari. Tentu, ini tidak bisa sembarangan menghitungnya.

Kalau Anda kesulitan Anda bisa konsultasikan hal ini dengan ahli gizi. Namun, bagi Anda yang memiliki berat badan, biasanya akan diperbolehkan untuk mengonsumsi makanan sebanyak 1500 kalori.

Untuk menerapkan cara diet sehat, ingatlah selalu bahwa dalam satu kali makan Anda harus menyeimbangkan semua zat gizi yang diperlukan tubuh. Anda dapat menyesuaikannya dengan prinsip gizi seimbang, yaitu ada karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral.

Jadi, dalam satu kali makan, Anda harus mengonsumsi makanan pokok, lauk hewani, lauk nabati, sayur satu mangkuk, serta buah sebagai selingan. Anda bisa menerapkan porsi sesuai dengan ilustrasi gizi seimbang berikut ini.

3. Ganti gula dengan pemanis yang lebih sehat

Banyak orang sering meremehkan cara diet sehat satu ini. Padahal, cara diet sehat dengan mengganti gula dengan pemanis yang lebih sehat adalah salah satu ampuh untuk menurunkan berat badan Anda.

Seberapa sering Anda menambahkan gula dalam makanan atau minuman Anda? Banyak orang yang tidak tahu seberapa banyak ia mengonsumsi gula dalam satu hari. Ingat, gula dan makanan manis adalah makanan penyebab berat badan berlebih, dan tentu saja buruk bagi kadar gula darah Anda.

Mulai sekarang, Anda sebaiknya mengganti gula dengan pemanis yang memiliki kalori lebih rendah – tetapi tak kalah manisnya dengan gula. Sekarang ini telah banyak pemanis buatan yang memiliki kalori yang rendah, aman bagi kadar gula darah, dan tak bikin timbangan berat badan melonjak.

4. Jadikan olahraga sebagai kebutuhan

Olahraga adalah cara diet sehat alami yang paling mudah untuk Anda lakukan. Pasalnya diet sehat alami tidak akan optimal jika tak melakukan olahraga. Oleh sebab itu, mulai sekarang jadikan olahraga sebagai kebutuhan, bukan lagi kewajiban.

Pasalnya tubuh Anda perlu mengeluarkan dan membakar kalori-kalori yang masuk ke dalam tubuh. Kalau bukan dengan olahraga rutin, dengan cara apa lagi tumpukan kalori – yang berbentuk lemak – itu bisa dihilangkan?

Mulailah membiasakan diri untuk olahraga secara rutin setiap hari, setidaknya 30 menit. Untuk memulainya, Anda bisa kok berjalan-jalan santai atau jogging selama 30 menit di area rumah.

5. Menerapkan pola hidup sehat

Setelah menerapkan berbagai cara diet sehat seperti yang sudah disebutkan di atas, alangkah baiknya jika Anda juga menerapkan pola hidup yang baik secara keseluruhan. Apa saja pola hidup yang baik itu?

Ini dapat Anda lakukan dengan berbagai cara, misalnya tidur dengan cukup dan hindari begadang. Lalu, hindari mengonsumsi alkohol yang berlebihan dan jangan merokok. Hal-hal tersebut akan membantu diet sehat alami Anda berjalan dengan mudah dan berhasil.

Pilihan makanan diet sehat yang baik dikonsumsi sehari-hari

Sebenarnya ada banyak makanan diet sehat yang dapat Anda konsumsi. Namun, beberapa makanan diet sehat di bawah ini mungkin bisa jadi referensi Anda.

Oatmeal

1. Oatmeal

Oatmeal adalah salah satu makanan diet sehat yang paling sering dikonsumsi. Bahkan oatmeal bisa dibilang sebagai makanan diet sehat yang wajib ada setiap hari dalam menu Anda.

Sebuah studi yang  dilakukan selama 6 tahun oleh para peneliti dari University of California telah membuktikan bahwa mengonsumsi outmeal sebagai menu diet sehat telah terbukti membantu menurunkan berat Anda.

Dalam penelitian tersebut diketahui bahwa orang yang selalu sarapan dengan oatmeal, memiliki indeks massa tubuh lebih rendah ketimbang orang yang tidak sarapan sama sekali dan kelompok orang yang sarapan dengan menu lain. Hal ini terjadi karena oatmeal termasuk makanan yang mengandung serat tinggi dan nilai indeks glikemik yang rendah.

Kandungan protein, magnesium, fosfor, dan vitamin B1 dalam oatmeal juga berfungsi untuk menghasilkan energi sehingga membuat Anda tetap bersemangat untuk menjalani aktivitas.

Selain terbukti membantu menurunkan berat badan, oatmeal juga dapat membantu menjaga kadar kolesterol serta gula darah agar tetap normal. Untuk menu sarapan program diet Anda, oatmeal bisa jadi pilihan yang tepat.

2. Apel

Apel merupakan salah satu buah yang paling banyak disukai orang ketika sedang diet. Buah berwarna merah atau hijau ini memang memiliki kandungan zat gizi yang baik dan mampu membantu usaha Anda dalam menurunkan timbangan berat badan. Dalam satu buah apel ukuran kecil atau sekitar 85 gram, hanya terkandung 50 kalori dengan 12 gram karbohidrat.

Sementara serat yang terkandung di dalamnya adalah serat larut air yang ampuh membuat Anda tahan lapar lebih lama. Ini artinya,  Anda bisa jadikan apel sebagai selingan untuk makanan diet sehat di sela-sela waktu makan, supaya mencegah Anda mengonsumsi makanan dalam jumlah yang berlebihan. Apel juga punya tingkat indeks glikemik yang rendah sehingga aman bagi Anda yang memiliki diabetes, namun ingin mengendalikan berat badan.

3. Putih telur

Biasanya putih telur dikonsumsi oleh para binaragawan sebagai menu diet sehat. Tidak seperti kuning telur, putih telur tinggi protein namun rendah lemak, sehingga sehingga cocok dijadikan sebagai makanan untuk diet Anda.

Ya, dalam 100 gram putih telur saja terdapat protein sebanyak 10,9 gram. Sementara, untuk lemaknya hanya ada sekitar 0,17 gram. Karena rendah lemak, Anda tak perlu khawatir makanan ini akan menambah tumpukan lemak di dalam tubuh.

Ditambah lagi, makanan diet sehat ini tidak punya nilai indeks glikemik, karena tak memiliki kandungan karbohidrat, sehingga penderita diabetes bisa dengan aman mengonsumsi putih telur.

Meski rendah lemak, Anda harus mengonsumsinya dalam jumlah yang cukup dan sesuai kebutuhan ya. Jangan lupa, variasikan putih telur dengan menu diet sehat lainnya agar asupan nutrisi Anda tetap terpenuhi.

4. Brokoli

Brokoli bisa Anda andalkan sebagai salah satu makanan diet sehat. Hal ini karena brokoli renda kalori namun kaya akan vitamin, serat, serta mineral. Bayangkan, satu gelas yang penuh dengan potongan brokoli hanya mengandung 30 kalori saja. Sementara untuk kandungan serat, brokoli memiliki serat sebanyak 5 gram yang dapat membantu Anda kenyang seharian.

Tidak hanya itu, pada orang dengan diabetes, sayur jenis ini mampu membantu mengendalikan kadar gula darah. Jadi, makan brokoli sebanyak-banyaknya juga tidak akan bikin gula darah Anda naik.

5. Ikan

Selain berbagai jenis makanan yang sudah disebutkan di atas, Anda juga dapat mengonsumsi ikan sebagai makanan diet sehat. Kandungan lemak baik dalam ikan dapat membantu Anda menurutkan berat badan, loh. Tidak seperti daging, ikan punya jenis lemak omega-3 yang baik untuk kesehatan otak. Biasanya, lemak ini ada di dalam ikan perairan laut dalam seperti, salmon, tuna, san makarel.

Selain itu, sebuah penelitian yang dilakukan di Swedia mengungkapkan bahwa orang yang menu makan malamnya adalah ikan, cenderung memiliki asupan 11% lebih rendah ketimbang orang yang makan daging.

Mengonsumsi asupan yang cukup dan tak berlebihan juga adalah cara bagi diabetesi untuk mengelola penyakitnya. Agar manfaat ikan ini lebih optimal, sebaiknya hindari mengonsumsi ikan dengan cara digoreng. Alih-alih ingin menurunkan berat badan, proses memasak tersebut justru akan menyumbang lebih banyak lemak di tubuh Anda.

7. Camilan yang rendah kalori

Tak perlu meninggalkan kebiasaan untuk ngemil. Selama menjalani diet, Anda sebenarnya tak dilarang kok untuk makan camilan. Saat ini telah banyak camilan sehat dijual di pasaran sebagai makanan diet sehat.

Akan tetapi, pastikan jika camilan yang Anda konsumsi memang rendah kalori dan tak mengandung gula tinggi, ya. Oleh sebab itu, selalu periksa label nilai gizi yang tertera dalam kemasan makanan sebelum Anda membeli camilan sehat. Perhatikan dengan cermat kandungan gula, lemak, serta kalori di dalam camilan tersebut.

5 Cara Mengecilkan Perut Buncit, Harus Konsisten

Serpongku.com – Tidak sedikit orang yang merasa minder karena memiliki perut buncit. Mengecilkan perut buncit memang sulit tapi bukan berarti tidak bisa dilakukan.
Cara mengecilkan perut buncit pun butuh proses dan tidak bisa didapat hanya dalam waktu semalam. Perlu disiplin menjaga pola makan dan disertai juga dengan olahraga.

Ini beberapa cara mengecilkan perut buncit yang bisa kamu coba:
Olahraga Secara Rutin
1. Olahraga Secara Rutin
Lemak yang paling pertama dikeluarkan dari tubuh saat pertama kali berolahraga adalah lemak di perut. Jadi pastikan kamu rutin olahraga dengan intensitas yang tepat. Menambah aktivitas fisik dalam keseharian, meskipun hanya sedikit bisa membantu kamu mengurangi lingkar pinggang.

Olahraga dengan gerakan cepat selama 45 sampai 60 menit sudah cukup untuk mengeluarkan keringat dan meningkatkan detak jantung. Jika dilakukan secara rutin dalam seminggu akan menambah keuntungan dari proses pengurangan lemak perut.

Sebuah studi yang dipublikasikan dalam ‘Journal of Applied Physiology’ menemukan bahwa gerakan olahraga yang intens (setara dengan jogging sejauh 20 mil per minggu) efektif mengurangi lemak di perut dan mengecilkan perut buncit. Selain jogging, bisa juga dengan aerobik, kickboxing atau kegiatan lain yang meningkatkan detak jantung.
Jauhi Makanan Olahan Pabrik
2. Jauhi Makanan Olahan Pabrik
Batasi konsumsi makanan olahan, dan lemak di perut kamu akan berkurang dalam satu bulan. Lemak trans yang berasal dari gorengan, nasi putih, tepung terigu, minuman dengan pemanis fruktosa dan camilan yang digoreng bisa mengakibatkan penumpukan lemak visceral yang menyebabkan perut buncit.

Saran dari Harvard Health Publications, kamu harus segera menyingkirkan makanan-makanan tersebut dari daftar menu harian. Cara mengecilkan perut buncit, kamu juga harus memperhatikan porsi makanan dan asupan kalori. Makanlah 500 kalori lebih sedikit dari kebutuhan kalori harian (normalnya, pria/wanita membutuhkan sekitar 2000 kalori per hari). Mengeluarkan lebih banyak kalori dari yang kamu makan, bisa membantu menurunkan berat sekitar 0,45 kg seminggu. Hasilnya, lingkar pinggang pun mengecil.
Makanan Probiotik
3. Makan Makanan Probiotik atau Minum Suplemen Probiotik
Probiotik adalah bakteri yang ditemukan di beberapa makanan dan suplemen. Mereka memiliki banyak manfaat kesehatan, termasuk membantu meningkatkan kesehatan usus dan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Para peneliti telah menemukan bahwa berbagai jenis bakteri berperan dalam pengaturan berat badan dan memiliki keseimbangan yang tepat dapat membantu menurunkan berat badan, termasuk perut buncit. Jenis-jenis bakteri yang terbukti mengurangi lemak perut termasuk anggota keluarga Lactobacillus, seperti Lactobacillus fermentum, Lactobacillus amylovorus dan terutama Lactobacillus gasseri.
Perbanyak Konsumsi Serat
4. Perbanyak Konsumsi Serat
Sudah tidak diragukan lagi, serat merupakan nutrisi paling penting untuk mendapatkan tubuh indah dan sehat. Tapi tidak hanya itu. Makanan kaya serat seperti sayur, buah dan gandum utuh juga ampuh mencegah terjadinya timbunan lemak di perut.

Gandum utuh mengandung karbohidrat kompleks yang memerlukan waktu lama untuk dicerna tubuh, sehingga menunda rasa lapar lebih lama. Sementara serat melancarkan dan melindungi sistem pencernaan, juga membuat perut kenyang lebih lama.
Konsisten, Perlahan Tapi Pasti
5. Konsisten, Perlahan Tapi Pasti
Penurunan berat badan yang sehat adalah 0,45 kg sampai 1 kg seminggu. Berarti dalam delapan minggu, kamu bisa mengurangi berat badan sekitar 7 kg jika rutin diet sehat dan olahraga. Namun jangan mengharapkan hasil yang terlalu instan karena bisa memicu kamu untuk melakukan diet tak sehat dan olahraga yang melebihi batas kemampuan.

Ketika berat badan sudah ideal dan rasio lingkar pinggang pun menjadi normal, sebaiknya jangan hentikan program olahraga dan diet yang sudah dijalani. Untuk mempertahankannya, kamu tetap harus menghindari makanan yang sudah diproses dan berolahraga secara rutin. Bagaimanapun juga, usaha yang dilakukan secara konstan dan terus menerus, akan selamanya menelurkan hasil yang permanen. Itulah cara mengecilkan perut buncit yang tepat.

5 Warung Makan dengan Suasana Kampung yang Ada di Tangerang

5 Warung Makan dengan Suasana Kampung yang Ada di Tangerang

Serpongku.com – Di Tangerang ada banyak warung makan dengan suasana kampung. Termasuk 5 tempat ini yang menawarkan menu khas Betawi hingga Sunda.
Saat makan bersama keluarga, paling enak memilih tempat makan yang suasananya masih asri atau berkonsep kampung. Suasananya dijamin bisa bikin kamu merasa lebih santai.

Apalagi kalau menu makanan yang ditawarkan masakan rumahan. Makan pun jadi lebih lahap. Konsep warung makan seperti ini masih bisa kamu temui di kawasan Tangerang, Banten.

Ada di beberapa lokasi seperti Ciledug hingga BSD Serpong. Tempatnya terpencil tapi tetap saja diburu banyak orang yang rindu masakan kampung. Seperti makanan khas Betawi atau Sunda.

1. Warung Makan Cere Bu Tini

Walaupun tampilannya sederhana, tapi jangan remehkan warung makan ini. Namaya Warung Makan Cere Bu Tini di Cisauk, Kranggan, Setu, Tangerang Selatan.

Bukanlah restoran besar melainkan warung makan yang suasananya kampung. Berupa saung kecil dari bambu. Lokasinya pun terpencil, walaupun begitu banyak foodies yang mengetahui tempat ini. Ramai dikunjungi setiap makan siang dan akhir pekan.

Menu andalan warung makan kampung ini adalah ikan cere gorengnya yang renyah. Ada juga pete goreng, tempe goreng, jengkol goreng, sayur asem, hingga tumis oncom. Istimewanya lagi tempat ini masih menggunakan tungku dan kayu bakar untuk memasak semua hidangannya.

2. Warung Tuman

Masih di kawasan BSD Serpong, ada warung makan suasana kampung lainnya yang tak kalah menarik perhatian. Namanya Warung Tuman yang berlokasi di Jalan Ciater Tengah, Serpong, Tangerang Selatan.

Sama seperti Warung Makan Cere Bu Tini, lokasi warung makan satu ini juga terpencil. Kamu harus melewati hutan bambu untuk menikmati beragam makanan lezat di sini. Suasanya juga sangat asri jadi sangat pas kalau bawa keluarga ke sini.

Menu andalan Warung Tuman adalah Telur Dadar Keriting dan Ikan Nila Calabalatuik. Ada juga Tumis Bunga Pepaya, Ayam Kampung Goreng, hingga Mangut Ikan Asap. Harganya pun terjangkau, mulai dari Rp 10.000 saja.

3. Warung Makan Gabus Mpok Kuni

Dari nama warung makannya saja kamu sudah bisa menebak kalau tempat satu ini menawarkan makanan khas Betawi. Warung Makan Gabus Mpok Kuni menawarkan beragam makanan khas Betawi. Salah satu yang jadi primadona adalah Pecak Ikan Gabus.

Lokasinya sangat terpencil berada di Jalan Cipete, Pinang, Tangerang. Aneka makanan di sini disajikan berjajar di pekarangan rumah. Nantinya kamu bisa menikmati makanan di saung kecil yang disediakan.

Ada sekitar 24 menu yang disajikan setiap harinya. Favoritnya adalah Pecak Ikan Gabus, tapi bisa juga diganti dengan ikan gurame, mujaer, hingga ayam kampung. Ada juga Pindang Bandeng hingga Tumis Jengkol.

4. Warung Pecak Duren

Warung makan suasana kampung selanjutnya adalah Warung Pecak Duren. Sepertinya lokasi warung makan ini tak jauh dengan milik Bu Tini. Tepatnya berlokasi di Kampung Kkoceak, Kranggan, Tangerang Selatan.

Walaupun ada unsur ‘duren’ pada namanya, tapi tempat ini tak menawarkan menu durian. Nama ini diambil karena di depan warung makan terdapat pohon durian yang besar.

Menu yang ditawarkan oleh Warung Pecak Duren juga sangat sederhana. Untuk menu andalannya ada Pecak Gurame, Ikan Goreng, Bakwan Udang, hingga aneka Pepes. Makan di sini pasti lahap sekali apalagi ditemani dengan suasana asri yang mendukung.

5. Warung Pecak Mpok Minun

Satu lagi warung makan suasana kampung yang ada di Tangerang. Namanya Warung Pecak Mpok Minum, lokasinya ada di Jalan Sudimara Pinang, Tangerang. Dari namanya saja kita sudah bisa langsung tahu kalau warung makan ini menyajikan pecak yang lezat.

Lokasinya juga cukup tersembunyi tapi tenang saja kalau bawa mobil parkirannya cukup luas. Biasanya warung makan ini ramai dikunjungi oleh pengunjung yang membawa keluarga. Tempat makannya sangat santai dengan saung bambu yang sederhana.

Menu andalan di sini adalah Pecak Ikan Gurame atau Nila. Ada juga Tumis Oncom yang tak kalah enak. Olahan jengkol di sini juga jadi favorit banyak orang lho foodies!

Tempat Makan Pempek Paling Enak di Serpong

Serpongku.com – Info Serpong dan Sekitarnya – Tempat Makan Pempek Paling Enak di Serpong – Jika kalian lagi ngidam pempek enak, kawasan Serpong bisa jadi destinasi tepat untuk makan pempek enak. Tempat makan pempek enak di Serpong selalu dipenuhi oleh pembeli, tidak hanya karena rasanya yang enak namun tempat makan pempek di Serpong memiliki suasanya yang nyaman dan harga yang terjangkau oleh semua kalangan. Yuk disimak rekomendasi tempat pempek enak di Serpong rekomendasi dari serpongku.com.

Pempek Tjik Wan 96

Pempek Tjik Wan 96

Kita mulai tempat makan pempek enak di Serpong dari Pempek Tjik Wan 96 yang berada di Ruko Tematik Pasar Modern Paramount Serpong, Blok R No. 17 Jl. Boulevard Raya Gading Serpong.

Ngidam pempek enak di Gading Serpong? Ini dia nih! Pempek Tjik Wan 96 yang terletak tidak jauh dari Summarecon Mall Serpong.

Nah, yang membuat pempek ini terasa nikmat adalah ikan yang digunakan adalah ikan putak jadinya tidak menimbulkan bau amis, kuah cukanya terasa nikmat rasanya pedas dan tidak terlalu asam.

Selain pempeknya yang enak, kalian pun bisa mencicipi sate ikan yang dikukus. Buka dari jam 9 pagi sampai 5 sore.

Pempek Kenari

Pempek Kenari

Berikutnya tempat makan pempek enak di Serpong ada Pempek Kenari yang beralamat di Ruko Villa Melati Mas, Blok SR1 No. 28 Jl. Raya Serpong, Serpong.

Boleh dibilang, pempek satu ini cukup terkenal di area Serpong dan tidak kalah enak dengan pempek lainnya. Pempek nya berukuran besar dan pastinya enak. Terdapat 2 pilihan kuah cuka di sini yaitu, kuah manis dan kuah pedas.

Pempek Golden 18

Pempek Golden 18

Selanjutnya tempat makan pempek enak di Serpong adalah Pempek Golden 18 yang berlokasi di Ruko Golden Boulevard, Blok K No. 8 Jl. Pahlawan Seribu, BSD, Serpong.

Restoran pempek yang berlokasi di BSD ini cukup populer. Menu andalannya adalah Pempek Kapal Selam. Tidak heran sih, rasanya memang enak abis, apalagi jika disantap saat hangat. Siraman kuah cukonya juga membuat rasanya semakin nendang. Buat pecinta pedas, kalian bisa menambahkan sambal agar rasanya makin nendang.

Pempek 333

Pempek 333

Tak ketinggalan, Pempek 333 termasuk kedalam tempat makan pempek enak di Serpong. Berlokasi di Ruko Opal, Blok BF1 No. 19 Jl. Raya Kelapa Sawit, Gading Serpong.

Satu lagi pempek sakti yang ada di area Gading Serpong, Tempat yang seringkali ramai dengan pengunjung membuat kalian harus rela mengatri sedikit. Perihal rasa pempeknya tidak alot dan daging ikan yang sangat berasa, Enak! Selain pempek kalian juga bisa mencoba es kacang merah atau mie celor. Pempek 333 beroperasi dari jam 9 pagi – 7 malam.

Es & Pempek Musi 2

Es & Pempek Musi 2

Berikutnya ada Es & Pempek Musi 2 di daftar tempat makan pempek enak di Serpong yang bertempat di Ruko Glaze 2, Blok A No. 25 Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong.

Buka dari jam 9 pagi sampai jam 7 malam, Pempek ini rasanya cocok banget buat kamu sambangi jika berada di area Gading Serpong. Dengar katanya, pempek ini salah satu pempek yang punya rasa hampir sempurna, rasa ikan yang berasa, cuko yang pedas dan menu tambahan lainnya. Cucok!

Pempek 161

Pempek 161

Selanjutnya tempat makan pempek enak di Serpong adalah Pempek 161 yang bisa dijumpai di Ruko Pasar Modern BSD, No. R 43A, Jl. Letnan Sutopo, Serpong.

BSD bukan cuma surganya bakmi atau martabak. Di salah satu area BSD ada restoran pempek yang selalu ramai pengunjung. Namanya Pempek 161 dan cabangnya lumayan banyak loh. Rasa pempek di sini juara, terutama Pempek Kulit nya yang katanya sering kehabisan kalau kamu belinya sedikit kesiangan.

Uniknya, Pempek 161 menyajikan varian makanan Palembang lainnya yang sudah sulit untuk ditemukan di Jakarta, seperti Tekwan, Laksa, atau Martabak Har.

Musi Sari

Musi Sari

Musi Sari wajib masuk kedalam daftar tempat makan pempek enak di Serpong. Musi Sari berada di Ruko Jalur Sutera, Kav. 29D No. 55 Jl. Jalur Sutera, Alam Sutera.

Kalau jalan-jalan ke Alam Sutera, Salah satu yang recommended adalah Pempek Musi Sari. Jenis pempek di sini ada pempek telur, pempek lenjer, pempek kulit, adaan dan keriting. Yang paling penting, kuah cuko di sini rasanya mantap banget, ada yang pedas dan tidak pedas pastinya nge-blend dengan sempurna saat dicampur dengan Pempek dan bubuk ebi nya.

Pempek Pak Raden

Pempek Pak Raden

Pempek Pak Raden juga pantas masuk ke tempat makan pempek enak di Serpong. Pempek Pak Raden berlokasi di Jl. Raya Serpong Km. 7 No. 68, Serpong Utara.

Yang pernah ke Palembang, pasti kalian suda tidak asing lagi dengan Pempek Pak Raden. Nah, Pempek Pak Raden punya cabang di Serpong loh, jadi tidak perlu jauh jauh ke Palembang lagi. Urusan rasa, kalian tidak perlu meragukannya lagi. Pempeknya tidak alot dan ikannya sangat terasa.

Untuk kuah cukanya, ada 2 pilihan, yaitu kuah pedas dan kuah manis. Setelah puas makan Pempek, kalian bisa pesan Es Kacang Merah yang pastinya dijamin Enak!

Wanda Windy Pempek Palembang

Wanda Windy Pempek Palembang

Yang terakhir dari tempat makan pempek enak di Serpong adalah Wanda Windy Pempek Palembang yang beralamat di Jl. Kelapa Puan Raya Blok AD14 No. 23, Gading Serpong.

Pempek yang satu ini sudah cukup senior di area Gading Serpong. Menu andalannya adalah Pempek Kapal Selam. Pempek yang paling favorit disini adalah pempek kapal selam & pempek kulit yang dikombinasikan dengan kuah cuko yang kental dan gurih ditambah lagi dengan ebi, tentunya akan membuat perut kalian bahagia.

Untuk penutup kalian bisa mencicipi es kacang merahnya.

Enak-enak kan pempek Palembang yang ada di Serpong? Kira-kira yang mana nih yang bakal kamu cicipin duluan?

Wooden Bar, Tempat Ngebir Asik yang Homey Banget

Serpongku.com – Info Serpong – Wooden Bar, Tempat Ngebir Asik yang Homey Banget – Bagi segelintir orang yang sedang merasa bosan atau jenuh dengan aktivitas bekerja setiap hari seringkali ingin bepergian ke tempat menyenangkan untuk melepaskan rasa penat.

Bar adalah salah satu pilihan favorit bagi banyak orang untuk melepaskan stres dikarenakan Bar pada umumnya menyediakan tempat bersantai yang nyaman, mempunyai koleksi Beer, Tequila, Whiskey hingga Wine, Service yang ramah, dan Bertemu orang-orang baru yang menyenangkan.

Suasana indoor dari Wooden Bar

Suasana indoor dari Wooden Bar

Jika kalian sedang mencari tempat untuk bersantai bersama sahabat sambil menikmati segelas bir, cobalah untuk mengunjungi Wooden Bar yang berada di Gading Serpong ini. Wooden Bar merupakan salah satu tempat ngebir di Serpong paling favorit.

Dengan koleksi bir yang lengkap serta pelayanan yang menyenangkan rasanya tidak heran jika tempat ini menjadi favorit bagi warga Serpong.

Interior Wooden Bar
Interior Wooden Bar

Wooden Bar telah buka sejak bulan Juni 2016 lalu dan sudah menjelma menjadi salah satu bar terbaik dan banyak dikunjungi dari kalangan anak hingga dewasa muda. Sesuai dengan namanya desain interior tempat ini terlihat klasik, interior yang didominasi oleh kayu yang berpadu dengan lampu-lampu penerangan yang cantik membuat kesan homey sangat terasa disini.

Suasana bersantai kalian di Wooden Bar dijamin semakin menyenangkan dengan hadirnya fasilitas live music yang siap menghibur para pengunjung setiap Kamis – Sabtu mulai jam 10 malam hingga jam 1 pagi. Lantunan lagu-lagu hits Top 40 siap membuat kalian ikut bernyanyi, dan pengunjung juga dipersilakan untuk request lagu kesukaan mereka untuk dinyanyikan.

fasilitas live music

Selain fasilitas live music, Wooden Bar juga menyediakan fasilitas free wifi bagi yang ingin berselancar di dunia maya. Di Wooden Bar ini juga kalian akan merasakan suasana yang sangat ramah dan sangat welcome, tidak kaku, yang dimana kalian dapat menemukan teman-teman dan relasi baru. Hal ini semakin terasa dengan ramahnya para staff dan pengunjung reguler disini.

Wooden Bar menyediakan berbagai pilihan beer dari lokal hingga impor sehingga memudahkan pengunjung untuk memilih sesuai seleranya. Bagi pengunjung yang tidak menyukai beer, bar ini juga menyediakan koleksi lengkap jenis tequila dan whiskey lokal maupun impor.

Rose Wood
Rose Wood merupakan signature drink dari Wooden Bar

Terdapat Signature Drink dari Wooden Bar yang merupakan salah satu minuman paling banyak peminatnya, yaitu Rosewood. Minuman jenis cocktail dengan rasa yang manis dan menyegarkan ini akan membuat momen nongkrong kalian semakin menyenangkan.

Beberapa camilan di Wooden Bar ini juga cocok dijadikan teman minum kalian seperti chicken wings, french fries, dan pasta. Yang membuat tempat ini semakin spesial adalah Wooden Bar menawarkan harga yang sangat bersahabat dan merupakan salah satu yang paling terjangkau di kawasan Serpong loh.

Bagi Wooden Bar kepuasan para pengunjung adalah nomor satu, tidak heran jika Wooden Bar selalu berusaha memberikan yang terbaik dari service hingga menu-menu yang disajikan.

Wooden Bar beralamat di Pasar Modern Paramount Blok H/18, Serpong 15333, Indonesia

No. Telp: +62 22 77789991

Wooden Bar beroperasi mulai hari Senin-Kamis pukul 17.00- 00.00 WIB dan Jumat-Sabtu buka Pukul 17.00-02.00 WIB.

Lepaskan stres bersama sohib mu di @woodenbar weekend ini! Koleksi bir yang lengkap, hadirnya live music Top 40 yang asik, dan koneksi free wifi pastinya akan membuat nongkrong makin asik! Gak usah ragu, berbagai pilihan beer dari lokal hingga impor ada disini. Bagi yang gak suka bir, Wooden Bar juga menyediakan minuman lengkap jenis tequila dan whiskey loh. Semakin spesial karena Wooden Bar menawarkan harga yang sangat bersahabat dan merupakan salah satu yang paling terjangkau di kawasan Serpong. @woodenbar beroperasi hari Senin-Kamis pukul 17.00- 00.00 WIB dan Jumat-Sabtu buka Pukul 17.00-02.00 WIB. Buat kawan Serpong yuk seru-seruan weekendnya ini disini! – Serpongku.com #Woodenbar #WoodenbarSerpong #Serpongku #infoserpong #barserpong #infoserpong #infobsd #infoalamsutera #infotangsel #eventgadingserpong #eventalamsutera #eventbsd #eventserpong #eventtangerang #eventserpong #tangerangselatan #exploretangerang #serpongkuliner

A post shared by Serpongku.com | Info Serpong (@infoserpongku) on Aug 3, 2018 at 3:36am PDT

Woodenbar, Pool & Resto

Woodenbar, Pool & Resto

Cabang baru dari Wooden Bar PMP yaitu Woodenbar, Pool & Resto yang bertempat di Ruko boulevard, blok m5, Jl. Gading Serpong Boulevard No.32-33. Woodenbar disini menyediakan beragam hal menarik untuk melepaskan rasa penat kalian, mulai dari Restoran, Bar hingga Area Billiard. Mulai dari makanan, minuman hingga ambience yang ditawarkan di tempat ini cukup istimewa loh. Penasaran ?

Jangan lewatkan Informasi Daftar Tempat Minum Bir di Serpong Terlengkap di Serpongku.com

Tempat Makan Bakso Di Serpong Paling Enak

Serpongku.com – Info Kuliner Serpong – Tempat Makan Bakso Di Serpong Paling Enak – Bakso merupakan salah satu makanan favorit yang banyak dicari, hal ini menyebabkan mudahnya menemukan penjual bakso di Serpong.

Bakso sering dijadikan sebagai pilihan ketika cuaca mendung atau hujan karena dapat menghangatkan perut dan badan. Bakso jaman now juga disajikan bervariasi, bakso urat, bakso halus, bakso isi telur atau bahkan bakso bola tenis.

Kombinasi kuah kaldu dan variasi tambahan seperti tahu isi, bakso goreng, bihun dan mie juga bikin tambah nagih. Nah kalau kalian salah satu pecinta bakso, berikut tempat makan bakso enak di Serpong dan sekitarnya.

Baca juga artikel tentang

Nasi Goreng Gading Serpong
Ayam Geprek Serpong
Martabak Gading Serpong

Tempat Makan Bakso Di Serpong Paling Enak

Bakso Super 77 Maman Steman BSD

Bakso Super 77 Maman Steman BSD

Tempat makan bakso di Serpong yang pertama adalah Bakso Super 77 Maman Steman yang berlokasi di Jl. Batam (Dekat Sekolah Solideo), BSD, Serpong, Tangerang Selatan.

Bakso Super 77 ini terkenal banget di area Jakarta dan Tangerang. Bakso urat nya pun termasuk favorit disini, teksturnya juga enak dan pas. Cocok sekali ketika dimakan sehabis pulang kerja atau selesai berolahraga.

Rumah Makan DM (Doyan Makan) Alam Sutera

Rumah Makan DM (Doyan Makan) Alam Sutera

Rumah Makan DM layak untuk masuk kedalam Tempat makan bakso enak di Serpong yang ada di Ruko Pasar 8, Blok RH No. 2 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong.

Tempat yang satu ini cukup terkenal dikarenakan mereka punya menu bakso yang unik yaitu Bakso Batok Kelapa. Disajikan di dalam batok kelapa membuat sensasi makan bakso yang berbeda.

Sensasi rasa yang unik dikarenakan masih ada kandungan air kelapa di dalam batok tersebut. Terdapat pilihan mie, bihun, udon dan kwetiau untuk melengkapi sajian bakso kelapa tersebut. Sungguh menarik untuk dicoba.

Bakso Sapi Ratno Alam Sutera

Bakso Sapi Ratno Alam Sutera

Selanjutnya tempat makan bakso di Serpong ada Bakso Sapi Ratno yang beralamat di Ruko Pasar 8, Blok RA No. 7 Jl. Alam Utama, Alam Sutera.

Bakso Sapi Ratno ini wajib banget dicoba karena rasanya yang terkenal banget enaknya.

Rasa Daging sapinya berasa dan kuah kaldu gurihnya bikin kalian tidak bisa berhenti makan. Ditambah dengan sambalnya yang super pedas. Yummy!

Bakso Akiaw 99 Gading Serpong

Bakso Akiaw 99 Gading Serpong

Tempat makan bakso di Serpong ini wajib masuk dalam yang paling enak, Namanya Bakso Akiaw yang berlokasi di Ruko Boulevard Paramount, Blok AA3 No. 34 Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong.

Tidak heran jika bakso akiaw 99 asal medan ini punya beberapa outlet juga di jakarta yang selalu ramai dengan pelanggan-pelanggan setianya, pilihan menu di Bakso Akiaw ini cukup variatif.

Kalian bisa memilih jenis mie yang kalian suka (mie, kwetiaw, atau bihun) lalu pilih jenis bakso (bakso daging, bakso urat, atau bakso ikan). Rasa nya juara banget disantap dengan kuah kaldu ala Bakso Akiaw 99 yang gurih.

A Fung Baso Sapi Asli BSD

A Fung Baso Sapi Asli BSD

Selanjutnya tempat makan bakso di Serpong adalah A Fung Baso Sapi Asli yang berada di AEON Mall BSD City, Lantai 3, Food Carnival Jl. BSD Raya Utama, BSD, Serpong.

Orang Serpong pasti sudah tahu tentang bakso yang satu ini.

Walaupun banyak cabang Bakso afung memang kalau soal rasa tidak pernah mengecewakan. Mau cabang dimanapun, bakso afung pasti selalu terbaik. Tidak cuma bakso uratnya yang lezat, bakso gepengnya juga ga kalah lezat.

Bakso Boedjangan Bintaro

Bakso Boedjangan Bintaro

Tak ketinggalan ada Bakso Boedjangan, Tempat makan bakso di Serpong yang satu ini dapat dijumpai di Ruko Kebayoran Arcade 1, Blok C1 No. 9 Jl. Boulevard Bintaro Raya (Bintaro Sektor 7), Bintaro.

Bakso boedjangan ini lagi hits banget di bandung ini punya cabang di Bintaro.

Tempat bakso ini tidak hanya untuk yang bujangan, semua bisa mencoba bakso unik khas Bakso Boedjangan.

Tidak hanya bakso standar seperti bakso urat dan halus, ada juga bakso super pedas yang terdapat sambal pedas di bagian dalam bakso tersebut.

Soal rasa, tidak diragukan lagi juara banget. Tidak cuma bakso, ada lagi menu lain yang super enak seperti Nasi Bakso Telor Asin. Penasaran ?

Bakso Solo Samrat Gading Serpong

Bakso Solo Samrat Gading Serpong

Tempat makan bakso di Serpong yang terakhir adalah Bakso Solo Samrat yang terletak di Ruko Boulevard Paramount, Blok AA4 No. 12 Jl. Gading Serpong Boulevard (Deretan Soto Betawi H. Mamat), Gading Serpong.

Bakso Solo Samrat ini punya tempat yang cocok banget ketika musim hujan, rasa kuahnya di sini enak dan unik.

Rasanya unik dan sulit ditemukan di tempat lain. Tekstur kuah yang kental menyatu dengan rasa kaldu sapi dan rempah-rempah menggugah selera.

Bakso Wang Gading Serpong

Bakso Wang Gading Serpong

Tempat makan bakso di Serpong selanjutnya adalah Bakso Wang yang beralamat di Ruko Crystal 2, No. 45 Jl. Ki Hajar Dewantara, Gading Serpong.

Di kawasan Gading Serpong ada satu tempat yang oke banget. Bakso yang ditawarkan ada bakso urat, polos, gepeng dan bakso tahu. Dikombinasikan dengan kuah kaldu yang wangi. Membuat Bakso Wang bisa jadi pilihan bagus di area Gading Serpong.

Bakso Malang Subur by Toeman Gading Serpong

Bakso Malang Subur by Toeman Gading Serpong

Tempat makan bakso enak di serpong berikutnya adalah Bakso Malam Subur by Toeman, Beralamat di Ruko Sektor 1A, Blok AF1 No. 36 Jl. Kelapa Puan Raya, Gading Serpong.

Di daerah Serpong juga ada jawaranya bakso sapi. Perpaduan kuah plus bakso daging hampir sempurna! Perpaduan keduanya ini saling melengkapi dan buat semangkuk bakso ini semakin sulit dilupain.

Bakso Jawir Gading Serpong

Bakso Jawir Gading Serpong

Ruko Flourite, Jl. Boulevard Gading Serpong, Gading Serpong – Salah satu tempat makan bakso enak di Serpong, Bakso Jawir.

Bakso yang paling hits disini adalah bakso jumbo yang ukurannya gede banget diisi dengan potongan daging sapi cincang yang enak.

Selain bakso jumbo, bakso polosnya tidak kalah juaranya. Tektur yang lembut dan kenyal ketika dikunyah dikombinasikan dengan kuah kaldu telah dicampur sambal dan bawah goreng bikin rasanya semakin pecah.

Sekian dulu ulasan beberapa tempat makan bakso terbaik yang ada di Serpong dan sekitarnya. Mungkin bisa jadi bahan pertimbangan sebagai tempat berlabuh makan siang bersama orang terdekat kalian.

Baca juga artikel tentang

Nasi Goreng Gading Serpong
Ayam Geprek Serpong
Martabak Gading Serpong

Ulasan Tempat Makan Terbaik di Summarecon Mall Serpong

Serpongku.com – Info Serpong dan Sekitarnya – Ulasan Tempat Makan Terbaik di Summarecon Mall Serpong – Summarecon Mal Serpong (SMS) adalah salah satu pusat perbelanjaan besar yang berada di kawasan Gading Serpong, Tangerang. Summarecon Mal Serpong menyediakan fasilitas food court yang bisa kalian kunjungi saat merasa lapar setelah berkeliling di mall yang cukup luas ini.

Hal unik lainnya dari Summarecon Mal Serpong ini adalah terdapat area yang disebut dengan downtown walk SMS, yang dimana tempat ini merupakan tujuan favorit anak millenials untuk berkumpul sambil menikmati lantunan live music yang terdapat disini.

Bagi kawan Serpong yang ingin mengunjungi Summarecon Mall Serpong hari ini biar tidak bingung memilih untuk makan dimana saat berada disana, Serpongku.com telah menyediakan Ulasan Tempat Makan Terbaik di Summarecon Mall Serpong. Cekidot yuu!

Ulasan Tempat Makan Terbaik di Summarecon Mall Serpong Cafe

The-Peoples-Cafe

Photo Source: pergikuliner.com

Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong pertama ada Cafe yang berada di Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong.

Cafe bisa menjadi salah satu pilihan yang dapat kawan Serpong kunjungi. Mengusung konsep modern day cafe yang didominasi dengan ornamen-ornamen kayu memberikan kesan nyaman, instagenic dan lebih menarik.

Cafe seringkali dijadikan pilihan sebagai tempat mengerjakan tugas atau berkumpul bersama sahabat, bahkan dapat dijadikan tempat meeting santai bersama klien.

Cafe milik Ismaya Group ini menyediakan dua pilihan tempat untuk para pengunjungnya yang terdiri dari outdoor dan indoor. Untuk outdoor tentunya disediakan khusus untuk para smoker.

Menu makanan dan minumannya sendiri terdapat berbagai pilihan. Mulai dari Spaghetti Creamy Tuna, Crispy Hot Tofu, Nasi Mawut hingga Salted Egg Chicken. Begitu juga dengan menu minuman yang beragam seperti Green Tea Ice Blend , Vietnamese coffee, dan banyak lainnya yang bisa menjadi pilihan.

No. Telp: 021 29310688

Jam Opersional:
Senin – Kamis: 10:00 – 24:00
Jumat: 10:00 – 02:00
Sabtu: 10:00 – 03:00
Minggu: 10:00 – 24:00

Poka Ribs

Poka-Ribs

Photo Source: pergikuliner.com

Selanjutnya dari Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong ada Poka Ribs yang bertempat di Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong.

Poka Ribs adalah restoran Western Food yang menyajikan berbagai hidangan olahan Ribs sebagai signature dish. Salah satu menu yang paling sering di pesan dan paling recommended adalah Spare Ribs nya. Spare ribs di poka ribs berbeda dengan spare ribs di tempat lainnya.

Spare ribs nya itu sendiri sangat juicy dan bumbu bumbu nya sangat meresap ke ribs nya. Untuk bumbu/saus yang paling banyak dinikmati para pengunjung adalah saus BBQ nya, terdapat juga pilihan saus lain seperti saus bali dan saus khas poka ribs. Spare ribs tersebut disajikan dengan salad dan juga berbagai macam jenis masakan potatto, seperti baked potatto, mash potatto, french fries, dan roasty potatto.

Tentunya Poka Rib’s ini mengandung non-halal yah, karena ribs nya menggunakan ribs dari babi.

No. Telp: 021 29310505, 021 29320505

Jam Operasional:

Patbingsoo

The-Peoples-Cafe

Photo Source: pergikuliner.com

Berikutnya dari Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong ada Patbingsoo yang berada di Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong.

Salah satu tempat korean dessert yang populer yaitu Pat Bing Soo. Desain tempat ini cukup ini unik seperti sedang berada di kereta MRT atau Mass Rapid Transit khas Korea.

Pat Bing Soo itu sendiri adalah dessert khas Korea berupa es serut kacang merah manis. Tidak hanya kacang merah, tersedia variasi lain seperti, es krim, yogurt, susu kental manis, sirup buah, buah-buahan, kue beras, agar-agar, remah sereal, juga sering ditambahkan dalam hidangan Pat Bing Soo.

Tidak hanya menjual dessert saja, makanan yang ditawarkan disini juga ga kalah juaranya. Sebut saja Spicy Chicken Wings with Cheese. Disajikan di atas hot stone, spicy chicken wings dan keju mozzarela dimasak terlebih dahulu dengan bantuan pegawai Pat Bing Soo agar keju meleleh dan membalut chicken wings tersebut. Rasa yang diberikan adalah perpaduan asin, gurih dan spicy. Nagih!

Selain itu, ada pilihan makanan lainnya yang bisa kawan Serpong pesan, seperti fried samgyeopsal, kimbap, tteokbokki, tteokkochi, dan masih banyak lagi.

No. Telp: 021 29310393, 089627836002

Jam Operasional:

The Duck King

Photo Source: pergikuliner.com

Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong selanjutnya ada The Duck King yang berlokasi di Summarecon Mall Serpong, Lantai 1 Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang.

The Duck King memang cukup dikenal sebagai Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong terpecaya untuk merayakan acara keluarga dikarenakan kualitas makanan yang disajikan sini tergolong “mewah” dan “banyak”. The Duck King disini pun menyajikan makanan chinese food halal. Suasana ruangan yang luas dan bersih juga membuat acara makan tersama sangat nyaman.

Beberapa menu favorit para pengunjung disini seperti Bebek Lada Hitam, Cumi Telur Asin, Tim Udang Cheong Fen yang wajib kalian coba ketika mengunjungi tempat ini. Oh ya, Dimsum yang ditawarkan di tempat ini juga tidak kalah nikmatnya loh.

No. Telp: 021 29310655, 021 29310658

Jam Operasional:

Marugame Udon

Marugame Udon Summarecon Mall Serpong

Photo Source: pergikuliner.com

Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong berikutnya ada Marugame Udon yang berada di Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong.

Sudah pernah mencicipi Udon sebelumnya ? Udon mirip seperti mie dengan ukuran yang besar dan lebih kenyal namun tetap lembut. Restoran khas jepang ini menawarkan banyak sekali varian udon, gorengan ala jepang, dan menu ricebowl.

Niku Udon dan Beef Curry Udon merupakan menu unggulan disini, untuk Niku Udon sendiri disajikan dengan daging sapi sukiyaki impor dan kuah kake dashi. Daging sapi yang empuk dan Kuah kaldu-nya ga terlalu berminyak, aromanya sedap dan rasanya asin gurih.

Beef curry udon nya terdiri dari udon, beef, dan kuah curry lezat. Curry nya kental dan Porsinya mengenyangkan. Recommended deh.

No. Telp: 021 29310574, 021 29310536

Jam Operasional:
Senin – Kamis: 10:00 – 24:00
Jumat: 10:00 – 01:00
Sabtu: 10:00 – 02:00
Minggu: 10:00 – 24:00

Sunny Side Up

Sunny-Side-Up

Photo Source: pergikuliner.com

Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong lainnya ada Sunny Side Up yang berada di Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong.Terlihat dari kejauhan desain tempatnya cukup unik seperti berada di rumah perternakan, Dekorasi klasik yang didominasi dengan meja dan kursi kayu dan pencahayaan yang terang menciptakan suasana yang nyaman. Sunny Side Up disini terbagi menjadi dua area yaitu indoor dan outdoor.

Saat ini Sunny Side Up menyajikan menu Omurice sebagai fokus utama, tetapi menu favorit sebelumnya masih tersedia, seperti Hotplate dan Donburi, Set Sarapan Omelet, Egg Benedict, berbagai pasta.

Omurice berasal dari Jepang dan berasal dari kata Omelette and Rice. Ini adalah hidangan nasi berbumbu dibungkus dalam selimut telur (omelet) dan disajikan dengan saus.  Terdapat 9 pilihan Omurice yang tersedia di Sunny Side Up.

Sunny Side Up House of Omurice adalah satu-satunya restoran berbasis telur dan restoran keluarga yang ramah anak di Jakarta. Mereka hanya menggunakan Golden Q Eggs yang diproduksi dari peternakan mereka sendiri yang memiliki lebih banyak omega-3 daripada telur lainnya, anti-alergi, kurang kolesterol, dan tinggi beta-karoten. Jadi aman untuk semua orang, sehat, dan lezat!

No. Telp: 021 29310723

Jam Operasional:

Mujigae

Mujigae

Photo Source: pergikuliner.com

Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong selanjunya ada Mujigae yang dapat dijumpai di Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong.

Jika kamu penggemar berat makanan Korea, kamu bisa mengunjungi Mujigae di Summarecon Mall Serpong. Interiornya sendiri benar-benar eye catching dengan dekorasi yang penuh warna dan banyak wajah selebriti Korea di seluruh restoran. Meski tak mengandung babi, rasanya tetap autentik dan terjangkau harganya.

Cara melihat menu dan memesannya pun cukup unik dengan menggunakan iPad. Beberapa menu unggulan yang kalian mesti coba adalah Beef Sausage Tteokbokki, Dolsot Bibimbap + Korean Fried Chicken, Premium Beef BBQ. Menu yang ditawarkan disini juga cukup banyak, hati hati jadi bingung dalam memesan ya.

No. Telp: 021 29310434

Jam Operasional:

Adakah Tempat Makan di Summarecon Mall Serpong yang kalian suka dan belum ada di guide ini, langsung aja komentar di bawah ini yaah!

Daftar Tempat Makan Terbaik Di Pasar 8 Alam Sutera

Serpongku.com – Info Serpong dan Sekitarnya – Daftar Tempat Makan Terbaik Di Pasar 8 Alam Sutera – Saat mendenger kata pasar pasti kawan Serpong membayangkan suatu tempat yang bau, kotor, dan sumpek, namun hal itu tidak akan dijumpai di pasar yang satu ini. Pasar 8 yang terletak di Alam Sutera ditata dan ditawat dengan teratur sehingga terjaga kebersihan dan kenyamanannya.

Namun kali ini Serpongku.com akan membahas tempat makan di Pasar 8 nih. Kenapa ? Ternyata di Pasar 8 juga terdapat banyak sekali tempat makan yang terdiri dari berbagai macam jenis makanan mulai dari Seafood hingga Bakmie.

Biar kawan Serpong tidak kebingungan, nah Serpongku.com punya referensi Daftar Tempat Makan Terbaik Di Pasar 8 Alam Sutera yang harus kalian coba sebagai tujuan wisata kuliner bersama keluarga.

Daftar Tempat Makan Terbaik Di Pasar 8 Alam Sutera

Bakmi Ahiung Khas Jambi

Bakmi Ahiung Khas Jambi

Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera dimulai dari Bakmi Ahiung Khas Jambi yang berada di Ruko Pasar 8, Blok RB No. 32 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Sudah pernah coba Bakmi khas Jambi ? Jika belum, kalian wajib nih mampir ke Bakmi Ahiung di Pasar 8. Bakmi di Alam Sutera ini cukup mirip dengan bakmi Palembang. Terdapat topping yang sungguh lezat sebut saja babi merah dan babi cincang kecap, semakin menambah kenikmatan dengan adanya bakso ikan kecil, babi cincang, ati babi, dan usus babi. Enak!

Bagi para penikmati judi terutama judi slot online di Indonesia. Pragmatic Play memiliki koleksi permainan yang populer dan mudah dimainkan seperti Aztec Gems, Joker’s Jewel, Sweet Bonanza dan masih banyak lagi. Anda dapat menikmati permainan slot terbaik terfavorit anda disini hanya dengan taruhan atau bet 200 saja.

Jangan lupa untuk menambahkan sambal untuk menambah rasa nikmatnya, Bakmi Ahiung menyediakan sambal khas Jambi dan sambal merah buat sendiri yang pedasnya nendang banget.

No. Telp: 081311208983

Jam Operasional:
Selasa – Minggu: 06:30 – 14:30
Senin: Tutup

Kuo Wang

Kuo Wang

Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera berikut ada Kuo Wang yang berada di Pasar 8 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Sedang mencari minuman sehat ? Tempat yang satu ini sangat populer di kalangan “emak-emak” dikarenakan tempat ini menjual berbagai varian minuman yang sehat, sebut saja Susu kedelai, Sari kacang hijau, teh kembang, cincau. Namun tempat ini juga menjual kembang tahu, ketan hitam, bubur kacang hijau, dan tay shuan loh. Tingkat kemanisan nya pun bisa di sesuaikan sesuai selera pengunjung.

Jam Operasional:
Senin – Minggu: 07:00 – 13:00

Pigzzza

Pigzzza

Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera selanjutnya ada Pigzzza yang berlokasi di Ruko Pasar 8, Blok RB No. 7 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Tidak kalah dengan Jakarta, Alam Sutera juga mempunyai tempat makan Pizza spesialis babi nih. Terdapat 3 pilihan pizza yaitu Andaliman, Sambal Matah, dan BBQ. Selain menyajikan pizza yang menggugah selera, martabak babi ditempat ini juga patut diperhitungkan loh, rasanya yang renyah dan pedas membuat mulut tidak dapat berhenti mengunyah pastinya. Sebuah permata tersembunyi di kawasan Pasar 8.

No. Telp: 087876699929

Jam Operasional:
Selasa – Jumat: 10:00 – 21:00
Sabtu – Minggu: 10:00 – 22:00
Senin: Tutup

Rantang Medan

Rantang Medan

Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera lainnya ada Rantang Medan yang berlokasi di Ruko Pasar 8, Blok RD No. 11 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Nasi Campur Khas Medan ? Rantang ? Tempat ini menyajikan nasi ala Warteg namun lauknya merupakan masakan medan. Berbagai masakan khas medan yang dapat kalian pilih di etalase sungguh menggoda iman.

Terdapat beberapa menu yang tersedia disini seperti Cumi Asin Cabe, Cah Pare, Kentang Balado, Ayam Kari, Kentang Balado, Tempe Orek Kacang, dan Sayur Buncis, dan masih banyak lainnya. Terlihat sedikit sederhana namun rasa yang disajikan sungguh nikmat dan membuat kalian ingin kembali lain esok hari.

No. Telp: 081318302719

Jam Operasional:
Senin – Minggu: 06:00 – 14:00

Ayam & B2 Panggang TGR 99

Ayam & B2 Panggang TGR 99

Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera berikutnya ada Ayam & B2 Panggang TGR 99 yang dapat dijumpai di Ruko Pasar 8, Blok RC No. 23 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Tempat yang satu ini mempunyai sajian olahan daging babi yang menggoda. Para pengunjung dapat memilih dua menu babi pilihan sesuai selera seperti daging babi panggang dan bakar. Penyajian olahan daging babi bakar maupun bakar dengan telur ceplok setengah matang dan sambal matah membuat rasanya sangat istimewa ketika dinikmati.

Restoran yang satu ini juga menyajikan menu Halal loh, diantaranya ada ayam goreng dan ayam penyet. Penyajiannya pun tidak kalah spesial dengan telur ceplok setengah matang, sambal matah, terasi, dan sayur asem.

Soal harga kalian tidak perlu khawatir, dikarenakan restoran yang beroperasi setiap hari ini menawarkan harga yang cukup terjangkau dari 30 ribu hingga 50 ribu.

No. Telp: 087878787879, 085858585859

Jam Operasional:
Senin – Jumat: 09:00 – 20:00
Sabtu – Minggu: 09:00 – 21:00

Bakmi Kepiting Alit

Bakmi Kepiting Alit

Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera lainnya ada Bakmi Kepiting Alit yang bertempat di Ruko Pasar 8, Blok RB No. 8 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Bakmi khas Pontianak memang sangat sempurna jika disantap dengan kepiting, Bakmi Kepiting Alit sudah sangat populer di kawasan Serpong dan Sekitarnya, kelezatan Bakmi Kepiting Soka disini selalu membuat pengunjung tidak pernah puas untuk sekali mencoba dan selalu ingin kembali lagi.

Tekstur mie yang lembut dipadukan dengan Kepiting Soka yang sudah di goreng tepung sehingga menjadi sangat crunchy dan gurih, ukurannya pun cukup besar dengan daging yang cukup banyak dan juicy. Harga ? Jangan diragukan, Murah banget! Recommended deh.

No. Telp: 081281285620

Jam Operasional:
Senin – Minggu: 07:00 – 22:00

Bakso Ikan Telur Asin Ahan

Bakso Ikan Telur Asin Ahan

Berikutnya dari Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera ada Bakso Ikan Telur Asin Ahan yang berada di Ruko Pasar 8, Blok RD No. 19 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Pontianak memang surganya kuliner istimewa, di pasar 8 Alam Sutera terdapat satu tempat makan yang menyajikan bakso ikan yang cukup terkenal. Kedai Bakso Ahan dikenal karena kenikmatan bakso dan inovasinya. Beberapa inovasinya seperti bakso cumi, bakso telor asin, bakso dalam cabe, bakso yang di bungkus pare, tahu dan lain-lain dapat dijumpai di Bakso Ikan Telur Asin Ahan.

Satu yang tidak boleh dilewatkan adalah Bakso ikan telur asin disini, dengan ukuran sebesar bola pingpong yang berisikan kuning telur asin. Perpaduan rasa bakso ikan dan kuning telur asin sungguh membuat mabuk kepayang dan tidak dapat dilupakan.

No. Telp: 081398061399

Jam Operasional:
Senin – Minggu: 07:00 – 14:00

Rumah Makan DM (Doyan Makan)

Rumah Makan DM (Doyan Makan)

Selanjutnya dari Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera ada Rumah Makan DM yang beralamat di Ruko Pasar 8, Blok RH No. 2 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Kalian akan menemukan hidangan bakso yang unik di Rumah Makan DM Pasar 8 Alam Sutera, tidak seperti bakso biasa pada umumnya. Kalian dapat menikmati sajian bakso didalam tempurung kelapa, menu tersebut dinamakan Bakso Sapi Kelapa Muda.

Yang membuat tempat ini cukup spesial diantaranya yaitu Bakso dibuat tanpa menggunakan zat pengawet, halal, dan kaldu yang digunakan adalah kaldu sapi asli tanpa MSG. Keren nih.

Dalam seporsi Bakso Sapi Kelapa Muda kalian akan menemukan 8 buah bakso, sayuran, mie/bihun/kwetiaw/udon. Rasa baksonya enak dan perpadu sempurna dengan kuah terasa sedikit manis. Oh ya, Jangan lupa untuk mengikis daging kelapa dan menikmatinya bersama dengan sup dan bakso.

No. Telp: 021 29005087, 081382377905

Jam Operasional:
Senin – Minggu: 09:00 – 20:00
Hari Senin ke-1 & ke-3 tiap bulan Tutup

Kedai Tang

Kedai Tang

Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera lainnya ada Kedai Tang yang berada di Ruko Pasar 8, Blok RC No. 8 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Ada tempat makan lainnya di Pasar 8 yang menyajikan varian daging babi. Uniknya, semua daging babi disini merupakan hasil ternak sendiri dari keluarga pemilik tempat makan ini. Sehingga tidak perlu khawatir lagi dengan kualitas daging yang disajikan.

Beberapa menu unggulan di tempat ini adalah Bakmi Special Tang yang berisikan babi panggang, babi merah, gohiong, babi cincang, dan pangsit rebus, Enaknya kebangetan! Selanjutnya ada Nasi Campur Spesial yang isinya tumpeh-tumpeh nih terdapat gohiong, babi hong, sate babi, babi panggang, telur kecap dan nasi putih. Wah perbaikan gizi ini nih.

Terdapat satu jagoan lagi ni yang wajib banget kalian coba, yaitu Pork Chop yang tidak dapat di definisikan kezelatannya. Terlalu Sempurna 😀

No. Telp: 081291260058

Jam Operasional:
Senin – Minggu (07:00 – 21:00)

Mie Keriting Siantar Atek

Mie Keriting Siantar Atek

Tempat Makan Di Pasar 8 Alam Sutera berikutnya ada Mie Keriting Siantar Atek yang beralamat di Ruko Pasar 8, Blok RD No. 8 – 9 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Tempat yang satu ini merupakan salah satu tempat bakmi laris yang berada di Pasar 8 Alam Sutera, Bakmi khas siantar ini banyak menjadi favorit para pengunjung pasar 8 dikarenakan mie nya mempunya tingkat kekenyalan yang pas, topping melimpah, dan mempunyai swikiaw yang nikmat. Akan terasa lebih nikmat jika langsung dinikmati ditempat.

No. Telp: 08111018023

Jam Opersional:
Senin – Minggu: 06:00 – 14:00

Seafood Pak Jhon

Seafood Pak Jhon

Seafood Pak Jhon berlokasi di Kafe Tenda Pasar 8 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Wah kalau yang satu ini sih ibarat Artis di kawasan Pasar 8 yah, siap-siap untuk rela mengatri jika ingin menikmati sajian masakan di Seafood Pak Jhon. Berbagai aneka seafood rebus, bakar, maupun goreng tersedia disini seperti ikan bakar baronang, kerang dara saus padang, udang goreng kering, kerang rebus, dan cumi goreng tepung.

Ternyata disini tidak hanya menjual seafood saja, terdapat juga pecel ayam dan lele loh. Semua sajian disini dari segi rasa, ukuran, dan pastinya harga sangat memuaskan. Tidak heran jika tempat ini selalu ramai dikunjungi setiap harinya.

No. Telp: 085711035202

Jam Operasional:
Senin – Minggu: 17:00 – 23:00

Bakut MUMU

Bakut MUMU

Bakut MUMU berada di Ruko Pasar 8, Blok RA No. 15 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan

Pasar 8 seakan menjadi surga kuliner para pecinta daging pork. Satu lagi tempat makan yang wajib dikunjungi pork lovers. Bakut Mumu menawarkan berbagai menu pilihan seperti Sop Bakut, Sate Babi Manis, Sate Babi Biasa, Sate usus, Sate hati.

No. Telp: 021 29005233

Jam Operasional:
Senin – Minggu (11:00 – 23:00)

Laut Timur

Laut Timur

Daftar Tempat Makan Terbaik Di Pasar 8 Alam Sutera selanjutnya ada Laut Timur yang beraada di Kafe Tenda Pasar 8 Jl. Alam Utama, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan.

Laut Timur menyajikan masakan khas Indonesia bagian Timur seperti masakan Manado, Ternate, Makassar, Ambon, dan Papua. Menawarkan harga yang terjangkau namun ternyata kualitas seafood yang disajikan disini tidak kalah dengan yang lainnya.

Bagi kalian pecinta seafood khas Indonesia timur langsung datang saja kesini.

No. Telp: 08128870863, 087885080067

Jam Operasional:
Senin – Minggu: 17:00 – 23:30

Semoga ulasan Daftar Tempat Makan Terbaik Di Pasar 8 Alam Sutera diatas dapat membantu kawan Serpong untuk memilih tempat untuk berwisata kuliner bersama keluarga atau kerabat terdekat di Pasar 8 Alam Sutera yaa!

Simak juga ulasan;

Rekomendasi Tempat Makan di Pasar Modern Bintaro Paling Enak
13 Tempat Makan Terfavorit di Pasar Modern Paramount Yang Harus Dicoba